Infrastruktur

Infrastruktur

    Infrastruktur memegang peranan penting sebagai salah satu roda penggerak pembangunan dan pertumbuhan ekonomi. Keberadaan infrastruktur yang memadai sangat diperlukan dan menjadi bagian yang sangat penting dalam sistem pelayanan masyarakat. Berbagai fasilitas fisik merupakan hal yang vital guna mendukung berbagai kegiatan pemerintahan, perekonomian, industri dan kegiatan sosial di masyarakat dan pemerintahan (Soemardi dan Reini D, 2009).

    Infrastruktur adalah fasilitas-fasilitas fisik yang dikembangkan atau dibutuhkan oleh agen-agen publik untuk fungsi-fungsi pemerintahan dalam penyediaan air, tenaga listrik, pembangunan limbah, transportasi dan pelayananpelayanan similar untuk menfasilitasi tujuan-tujuan sosial dan ekonomi (Kodoatie, R.J., 2005).

    PT Danusari Mitra Sejahtera menerima pekerjaan pembangunan struktur dan fasilitas dasar, fisik, dan fasilitas sosial, seperti konstruksi bangunan, jalan tol, pasokan listrik, jalan raya, jembatan, jalur kereta api, bandara, pelabuhan, dan berbagai macam hal yang diperlukan untuk operasional kegiatan masyarakat ataupun pelayanan publik.